Metode2 Menghafal AlQur'an
Dalam mengahafalkan quran sangat dibutuhkan metode-metode untuk dapat menunjang dan memudahkan sang penghafal. Ada beberapa metode yang sebagian para penghafal lakukan antara lain:1. Metode Pengulangan Penuh
Siapkan materi yang akan dihafal baik itu 1 halaman, ½ Halaman, ⅓ Halaman atau seterusnya
Materi hafalan dibaca secara berulang-ulang sampai lancer dan jelas. Hal tersebut dilakukan dengan cara melihat / membaca mushaf sebanyak + 40 kali
Materi tersebut diulang kembali dengan sesekali melihat mushaf dan sesekali tidak. Hal itu dilakukan berulang-ulang hingga hafal dengan sendirinya
Setelah hafal, lakukan pengulangan kembali tanpa melihat mushaf sama sekali
2. Metode Tulisan
Siapkan materi yang akan dihafal baik itu 1 halaman, ½ Halaman, ⅓ Halaman atau seterusnya
Materi hafalan tersebut ditulis pada buku atau pada lembat kertas
Materi hafalan tersebut dibacakan di depan guru/ pembimbing hingga dinyatakan benar dan lancar
Hafalkan materi tersebut , ayat per ayat secara berulang-ulang hingga hafal dan lancar
Metode semacam ini biasanya dilakukan oleh para penghafal Al-quran yang ada di Timur Tengah
3. Metode dengan bimbingan Guru
Siapkan materi yang akan dihafal baik itu 1 halaman, ½ Halaman, ⅓ Halaman atau seterusnya
Materi hafalan tersebut dibacakan oleh guru dan ditirukan oleh murid (calon penghafal) secara berulang-ulang
Materi dihafalkan dari ayat per ayat hingga hafal
Metode semacam ini biasa digunakan oleh para tuna netra
4. Metode Paham Makna
Siapkan materi yang akan dihafal baik itu 1 halaman, ½ Halaman, ⅓ Halaman atau seterusnya
Materi tersebut dipahami arti kalimat per kalimatnya kemudian terlebih dahulu
Setelah paham artinya, kemudian dihafal ayat-per-ayat dengan dibaca berulang-ulang hingga lancar. Adapun cara penyambungannya antara ayat satu dengan ayat lain yaitu dengan relevansi/ hubungan ayat sesuai dengan kefahaman makna ayat
5. Metode via device (Recorder)Pada prinsipnya sama dengan metode dengan bimbingan guru
Minggu, April 05, 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar